Selasa, 19 Agustus 2014

Asalammualaikum Wr.Wb………………..
Berkah Dalem……………
Syalom……………………….
Sabbe satta bhavantu sukhitatta…………….
Om Swastiastu …………………

Halo teman-teman semua….apa kabar? Sehat semua kan? Dan semoga teman-teman masih dalam keadaan yang selalu baik dan ceria.
Ada berita terbaru lho dari OSIS SMK Kimia Industri Theresiana Semarang (SKITherS) baru-baru ini kita baru aja melaksanakan program kerja OSIS Tahun 2013-2014, yaitu kegiatan Bakti Sosial. Kegiatan BAKSOS (Bakti Sosial) OSIS SMK SKITherS tersebut di laksanakan pada tanggal 7 Agustus 2014. Bentuk Kegiatan bakti sosial OSIS tahun 2013-2014 berupa penyaluran bantuan (SEMBAKO) ke Panti Asuhan Cacat Ganda Al-Rifdah Pedurungan Semarang.



Adapun bantuan tersebut kami kumpulkan dari seluruh warga sekolah yang terdiri dari siswa-siswi, guru serta karyawan SMK Kimia Industri Theresiana Semarang selama satu bulan dimulai dari awal bulan Ramadahan (puasa) hingga mendekati Hari Raya Idul Fitri). Sedangkan untuk penentuan tempat yang akan kami bantu, kami bersama guru pendamping melakukan diskusi dan pertimbangan dari beberapa tempat yang sudah kami pilih, selanjutnya kami mengadakan survey ke lapangan untuk lebih meyakinkan kami, bahwa bantuan dapat tersalurkan pada tempat yang tepat. Akhirnya setelah melalui beberapa penilaian dan pertimbangan maka, kami sepakat memilih Panti Asuhan Cacat Ganda Al Rifdah sebagai tempat tujuan penyaluran bantuan dari kegiatan BAKSOS tahun ini.

Pada pelaksanaan penyaluran bantuan kami berangkat berombongan yang terdiri dari 28 siswa/siswi (siswa/siswi kelas X dan Panitia dari OSIS yang semuanya dari kelas XI) dan 4 guru pendamping (Br Yulius S, CSA, Bu Agni Era Hapsari,M.Pd, Bu Krisnina Ditha, S.TP, Pak Budi Prastiyono, S.Si). Kami menuju lokasi tujuan dengan menyewa dua angkot dan bertolak dari sekolah pada pukul 10.00 WIB dan tiba di lokasi kira-kira pukul 10.30 WIB dengan selamat.

Sesampainya di sana kami di sambut dengan baik oleh anak-anak Panti Asuhan Al-Rifdah dengan senyuman, dan keramah-tamahan dari anak-anak, hal itu yang membuat kami nyaman dan terasa betah sehingga tidak ada rasa canggung diantara kami siswa-siswi SMK Kimia Industri Theresiana dengan anak-anak panti Al-Rifdah. Setelah itu kami banyak melakukan kegiatan dengan teman-teman dengan rasa kasih, dengan suasana yang mengharukan, dan kami pun bisa berbagi kebahagiaan sedikit dengan teman kita yang ada di Panti Asuhan Al-Rifdah.

Kami berharap kegiatan BAKSOS ini dapat membuka mata kami untuk selalu senantiasa bersyukur kepada Tuhan YME dengan semua anugerah yang masih kami miliki dan rasakan hingga sekarang, bahwasanya ternyata masih banyak orang-orang atau saudara-saudara kita yang tidak lebih beruntung dibandingkan dengan kita, untuk itu rasa syukur itu ingin kami wujudkan dalam bentuk keinginan untuk berbagi dengan sesama dengan membantu tanpa ada perasaan pamrih. Selain itu kami berharap bahwa kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya, baik melalui OSIS maupun wadah lainnya yang difasilitasi oleh sekolah, sehingga apa yang menjadi semangat sekolah yang terdiri dari 4 pilar (Kasih, Kompeten, Kreatif, dan Kerja Keras) dapat diwujudkan melalui kegiatan-kegiatan seperti ini.

Kami sebagai panitia senang sekaligus bangga karena kami di beri kesempatan untuk bisa berbagi kebahagiaan, dan menyalurkan bantuan dari teman-teman, dengan kegiatan tersebut kami merasa menjadi lebih peduli dan peka dengan sesama. Kami ucapakan terima kasih kepada SMK Kimia Industri Theresiana tercinta terutama kepada Bapak Kepala Sekolah yang telah mendukung semua kegiatan kami, begitu juga kepada Bapak/Ibu guru yang telah rela meluangkan waktunya untuk terus membimbing dan mendampingi kami, serta kepada teman-teman yang selalu kompak, saling bahu membahu dan bekerjasama dengan penuh keikhlasan, kalian semua luar biasa!!!

Ijin untuk sharing puisi ya!!!!!!

AKU BANGGA

Aku bangga dengan sekolahku
Sekolah yang selalu membanggakan aku
Sekolah yang mengajarkanku untuk selalu mengasihi orang lain
Mengajarkan untuk mencintai keluaraga dan orangtuaku

Sekolah yang selalu menganggap aku adalah orang yang sangat penting
Menganggapku begitu berharga
Melayani aku dengan senyum
Mendekapku saat aku kedinginan
Mendengar saat aku bercerita

Menyemangatiku saat aku dalam keraguan
Mendorongku saat aku dalam ketakutan
Aku bangga disini
Terima kasih Tuhan atas karuniaMu

Wasalamualikum Wr.Wb

Written By: Angga Muhammad Rohim
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar